Rabu, 11 Desember 2013

Neymar Antar Barcelona Juara Grup

Barcelona maju ke babak 16 besar Liga Champions sebagai jawara Grup H usai membantai Celtic 6-1 dalam duel pamungkas fase penyisihan, Kamis (12/12) dinihari WIB.

Neymar, yang sebelumnya mandul di pentas Eropa, membuka rekening golnya lewat performa istimewa. Tak hanya satu, tapi tiga gol digelontorkannya ke gawang Celtic. Satu assist turut melengkapi kontribusi penyerang muda Brasil itu. Tiga gol lain Barca tercatat atas nama Gerard Pique, Pedro Rodriguez, dan Cristian Tello, sementara Georgios Samaras membukukan gol hiburan bagi Celtic.

Di klasemen akhir grup, Barca (13 poin) memimpin empat angka atas AC Milan, yang pada saat bersamaan bermain imbang dengan Ajax Amsterdam.

Babak Pertama

Mengusung target kemenangan demi menjuarai grup, Barcelona, yang sudah pasti lolos ke 16 besar, langsung menggenjot tekanan ke pertahanan Celtic sedari awal.

Hasil konkret pun segera diperoleh. Pertandingan baru berlangsung tujuh menit, Gerard Pique langsung memecah kebuntuan usai menyontek bola muntah hasil tembakan Alexis Sanchez yang ditepis kiper Fraser Forster.

Celtic, telah resmi finis sebagai juru kunci, tak mau menyerah begitu saja. Mereka coba merespons, tapi serangan yang dibangun tak terlalu membahayakan Blaugrana.

Dominasi permainan secara keseluruhan terus dipegang tuan rumah, dan gol tambahan tampak tinggal menunggu waktu. Enam menit jelang turun minum, Pedro Rodriguez akhirnya mengubah kedudukan 2-0 melalui penyelesaian jarak dekat menuntaskan umpan tarik Neymar.

Sesaat sebelum babak pertama habis, Neymar mengemas gol ketiga Barcelona, yang pertama untuknya di pentas Liga Champions. Kerja sama Alexis Sanchez dan Martin Montoya memudahkan bintang muda Brasil itu menceploskan bola ke gawang Celtic. El Barca pun masuk ruang ganti dengan keunggulan nyaman.

Babak Kedua

El Barca rupanya belum puas walau sudah memimpin telak. Mereka mengawali babak kedua dengan brilian dan memperlebar keunggulan di menit ke-48.

Neymar menampilkan aksi keduanya menjebol gawang Forster menyusul pertukaran umpan dengan Xavi Hernandez.

Tepat sepuluh menit kemudian, rekrutan musim panas dari Santos itu genap membuat hat-trick lewat gol indah. Dioper Adriano, Neymar mempertontonkan trik memukau untuk mengelabui Efe Ambrose dan melesatkan tendangan yang sempat mengenai Adam Matthews sebelum masuk gawang.

Bencana untuk The Hoops tak berhenti sampai di situ. Memasuki menit ke-72, jala klub tamu bergetar untuk keenam kalinya.

Pemain pengganti Cristian Tello ikut masuk papan skor via tendangan yang memperdaya Forster usai terdefleksi Virgil van Dijk. Adriano kembali mengkreasi gol ini dengan kiriman assist-nya.

Dua menit sebelum bubar, Georgios Samaras mengklaim gol pengurang lara untuk Celtic setelah menanduk masuk bola tendangan bebas Charlie Mulgrew.

Susunan Pemain:

Barcelona (4-3-3-): Pinto, Montoya, Piqué, Mascherano, Adriano; Xavi, Busquets (Song 73'), Sergi Roberto; Pedro, Alexis Sánchez (Tello 63'), Neymar (Dongou 81')

Cadangan: Oier Olazábal, Puyol, Jordi Alba, Iniesta

Celtic (4-4-1-1): Forster, Matthews (Stokes 82'), Ambrose, van Dijk, Lustig, Biton (Commons 69'), Brown, Ledley, Samaras, Boerrigter, Pukki (Mulgrew 46')

Cadangan: Załuska, Fisher, Baldé, Atajić

http://www.goal.com/id-ID/match/122535/barcelona-vs-celtic/report

Analisa : 
Walaupun bermain tanpa sang Super Star Lionel Messi, Barcelona tetap memperlihatkan permainan indah mereka dan menghabisi Celtic dalam Pertandingan Lanjutan Fase Grup H Liga Champion dini hari tadi. Sekarang Bintang asal Brazil Neymar Santos Da Silva yang menjadi bintang di pertandingan malam ini dengan mengemas 3 Gol dari 6 Gol yang di lesahkan Barcelona ke gawang Celtic.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar